Senin, 05 April 2021


Atas Rekom KSAD, Kopka Ade Casmita Mendapat Perawatan dan Pengobatan di RSPAD Gatot Subroto

KBRN, Subang: Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI Andika Perkasa bersama isteri, memberikan perhatian berupa bantuan perawatan kesehatan, di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Subroto Jakarta, kepada anggota Kodim 0605/Subang Kopka Ade Casmita, yang mengalami sakit cukup lama.

KSAD Jenderal TNI Andika Perkasa memerintahkan langsung tim kesehatan dari RSPAD Gatot Subroto, untuk menjemput Kopka Ade Casmita dengan ambulan,  dari kediamannya di Kampung Dawuan Oncom RT14/05 Desa Dawuan Kaler Kecanatan Dawuan Subang.

Dandim 0605/Subang Letkol (Ard) Edi Maryono menyampaikan terimakasih kepada KSAD dan isteri, karena sudah memberikan perhatian yang cukup besar terhadap anggota Kodim 0605/Subang Kopka Ade Casmita, yang mengalami sakit tahunan.

"Atas nama pribadi dan Dansatgas, juga selaku Dandim, mengucapkan banyak-banyak terimakasih kepada Pak KSAD beserta Ibu, yang telah memberikan bantuan pengobatan, sekaligus perawatan di RSPAD Gatot Subroto, sampai sembuh. Begitupun Pak Danren, menyampaikan hal yang sama kepada Pak KSAD dan Ibu," ujar Letkol Edi kepada wartawan di Subang, Rabu (10/3/2021).

Dandim memaparkan, awal mula Kopka Ade Casmita jatuh sakit.  Saat itu Kopka Ade tengah mengikuti latihan di Kebumen Jawa Tengah, sebagai nggota Yon Armed. Dalam latihan tersebut Kopka Ade mengalami musibah  disengat tawon saat berada di atas tower dan kemudian terjatuh.

Upaya perawatan terus dilakukan, mulai perawatan di RS Dustira Cimahi. Namun hingga dilakukan penjemputan dari kediamannya Kopka Ade Casmita, masih belum sembuh dari sakitnya. 

"Mudah-mudahan dengan perawatan  tim medis RSPAD Gatot Subroto, Kopka Ade dapat sembuh dan  kembali bertugas sebagaiman mestinya seorang prajurit TNI-AD aktif lainnya," imbuhnya.

Sementara perhatian dari Kodim 0605/Subang, kata Letkol Edi, membantu putra Kopka Ade Casmita, berupa pendampingan untuk persiapan mendaftar ke TNI-AD.

"Anaknya Pak Ade itu, memang sempat mendaftar di Catam, Caba dan Akmil, bahkan polisi, namun semuanya gagal. Sekarang kita bantu anaknya Pak Ade ini, untuk perbaikan nilai-nilai yang masih kurang saat mendaftar TNI sebelumnya. Kita beri bimbingan selama dua kali dalam seminggu," terang Dandim.

Sementara di hari yang bahagia buat keluarga Kopka Ade lanjut Letkol Edi, Danrem 063/SGJ Kolonel Elkines Villando Dewangga Kusuma, memiliki ide untuk merayakan ulang tahun ke 16 Adelia puteri kedua Kopka Ade.

"Ini idenya Pak Danrem, karena hari ini merupakan hari bahagia keluarganya Pak Ade, selain bapaknya mendapatkan bantuan perawatan di RSPAD Gatot Subroto, dan juga puteri keduanya ulang tahun," jelasnya.

Terakhir Dandim menyampaikan pesan kepada keluarga Kopka Ade Casmita.anak-anaknya merupakan anak-anak yang hebat, berbakti kepada orang tua. Tak ada pesan lain, selain terus tetap semangat.

"Saya belum pernah melihat anak-anak yang benar-benar"Saya belum pernah melihat anak-anak yang benar-benar berbakti kepada orang tuanya, saya berpesan, kalian anak-anak hebat, dan tetap bersemangat," pungkas Letkol Edi.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

                                                                 GIAT BINTAL ROHKRIS TW II TA 2021